Connect with us

News

Mercedes Benz AMG SL 63 Nampang Di Queen Of Tears

Bacaan 2 menit

Kim Soo Hyun Mercedes Benz AMG Sl 63

Siapa yang belom nonton Queen of Tears? Rugi dong..
Harus nonton sih, soalnya drama korea yang dibintangi oleh Kim Soo Hyun dan Kim Ji Won ini meraih rating tertinggi dalam sejarah penayangan tvN. Dalam ceritanya, Kim Soo Hyun ini nikah sama pemilik Queen departemen store, jadilah dia direktur hukum di perusahaan tersebut. Tapi gak mulus dalam pernikahannya, jadi selama 3 tahun pernikahan kayak gak happy.

Lain dari biasanya, biasanya mobil yang dipakai dalam drakor adalah Hyundai tapi ini ada Mercedes Benz yang nampang. Ternyata dari tipe SL-Class mobil touring yang super kereeen. Btw, ada 3 tipe untuk SL Class ini, SL43 yang punya roda belakang dengan mesin empat silinder turbocharged bertenaga 375 hp. Terus ada lagi model SL55 dan SL63, semuanya all wheel drive dan yang di upgrade nih dari sisi tenaga yang yaitu pake mesin V-8 twin-turbo. SL55 bertenaga 469 tenaga kuda dan SL63 bertenaga 577 tenaga kuda.

Kim Soo Hyun pakai yang Mercedes Benz SL63 Roadster 4Matic+. Emang cocok buat dipake CEO muda hehe.

Spesifikasi mobil sport queen of tears

Mobil yang muncul di 2022 ini idealnya muat 2 orang aja, bisa sih 4 orang tapi bagian belakang agak sempit ruang kakinya, punya engine Handcrafted AMG 4.0L V8 biturbo dengan torsi 590 lb-ft @ 2,500-5,000 rpm dan, power sebesar 577 hp. Akselerasi yang dihasilkan bisa mencapai 3.5 sec 0-60 mph weeew!

Memiliki 9 percepatan atau nama kerennya AMG SPEEDSHIFT® MCT 9G 9-speed, serta untuk sistem penggeraknya 4Matic+ all wheel drive. Ukuran bannya sebesar 20 inch.

Semua model SL hadir dengan sistem infotainment MBUX dari Mercedes, lengkap dengan asisten virtual “Hey Mercedes”, dan Head unitnya berukuran 11.9-inch touchscreen portrait-oriented layar infotainment layar sentuh 11,9 inci yang besar yang dapat disesuaikan untuk sudut pandangnya tergantung pada preferensi pengemudi. Navigasi dan Apple CarPlay dan Android Auto juga ada. SL 63 dilengkapi dengan sistem stereo Burmester. MIDnya full digital instrument, bisa milih stylenya nih ada yang Modern Classic, Sporty, Discreet and Supersport.

Untuk harganya sendiri, start from $183.000 setara 2,9 miliar rupiah.

Mau samaan kayak Kim Soo Hyun? Langsung checkout aja di keranjang kuning eh.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News

SUV Harga 300 Jutaan, Lengkap Fiturnya dan Nyaman.

Bacaan 3 menit

SUV harga 300 jutaan, Jetour Dashing

Yang lagi cari mobil apalagi tipe SUV harga 300 jutaan, ada 2 mobil dari Jetour yang bisa lo pertimbangin. Tanggal 15 November 2024, PT Jetour Motor Indonesia akhirnya rilis harga dua produk barunya, yakni Dashing dan X70 Plus. Kedua mobil ini udah di unveil pas GIIAS 2024 Juli lalu.

Apa sih beda? Sini Halotomotif ceritain dulu ~

Jetour Dashing

SUV ini muat untuk 5 orang, tampilan luarnya cakep banget. Grill depannya keliatan stylish banget ya kan. Terus yang kekinian, handle pintunya model tersembunyi (Hidden Door Handle). Bagian belakangnya juga ada yang unik, lampu belakang bermotif papan catur (lucuuk!). Tim halotomotif udah cobain test drive, dan kesan pertama adalah “Waaah enteng banget setirnya, dan nyaman”. Mobil ini 1.5TCI Turbocharged Engine, 115hp dengan torsi 230Nm.

Ada dua tipe yang di tawarin Journey dan tipe tertinggi Inspira. Apa bedanya? Yang ketara banget, kalau tipe Inspira dilengkapi sunroof. Dan di tipe Inspira sistem keamanannya udah lengkap mulai dari airbag lengkap dari mulai driver, penumpang depan, penumpang belakang, cruise control, kamera belakang dengan garis bantu parkir, blind spot warning, rear side collision alert, lane departure warning system, automatic emergency brake system, dan kamera 540 derajat. Kalau tipe Journey ADAS-nya cuma ada cruise control dan kamera belakang dengan garis bantu parkir.

Untuk interior dalamnya, ada layar gede yang disebut wide control screen. Di layar ini bisa atur AC, entertainment, liat indikator, dan masih banyak lagi. Fitur lainnya, ada Intelligent Voice Control, dan bisa apple car play dan andorid auto juga tanpa kabel. Yang paling penting ada wireless rapid charging 40W buat hape lo yang suka lowbat.

Harga Jetour Dashing tipe Journey ditawarkan dengan harga Rp 389,8 juta dan Inspira Rp 430,8 juta.

Jetour X70 Plus, SUV 7 Seater harga 300 jutaan
Interior SUV harga 300 jutaan, Jetour X70 Plus
Interior SUV harga 300 jutaan, Jetour X70 Plus
Interior SUV harga 300 jutaan, Jetour X70 Plus

Jetour X70 Plus

Kalau yang ini muat untuk 7 orang. Dari luar keliatan sporty banget, karena ada aksen line warna merah di samping LED fog lampsnya, samping kiri dan belakang. Grill depannya cakep, desainnya kayak bulu burung yang kesusun rapi hehe. Lampu belakang beda desain dengan Jetour Dashing, kalau ini lampu belakangnya garis-garis vertical dan nyambung juga.

Dari segi performa, Dashing dan X70 Plus punya mesin 1.500 cc turbo 6DCT yang mampu menghasilkan tenaga maksimal 156 PS dan torsi puncak 230 Nm. Sistem keamanannya juga udah lengkap banget, ada airbag segala sisi, TPMS, blind spot detection, hill hold/descent control, lane changing assist, door open warning, rear cross traffic alert, dan masih banyak lagi. Ada 2 tipe juga Journey dan Inspira (tertinggi), yang ngebedain kalau Inspira ada panoramic sunroof-nya.

Dari segi interior, secara looks didalam hampir sama dengan Dashing. Ada wide control screen dengan ukuran 10,25 inch, tapi kalau di Jetour X70 Plus wireless rapid charging-nya sebesar 50 watt, makin cepet tuh buat charge hp dan ada teknologi anti panasnya jadi aman hp lo pas ngecharge. Ruang bagasinya juga gede 1.680 liter.

Harga Jetour X70 Plus Journey Rp 414,8 juta, dan Inspira Rp 444,8 juta.

Kedua mobil ini udah diproduksi di Indonesia ya, tepatnya di fasilitas perakitan milik PT Handal Indonesia Motor. Jadi gak perlu nunggu lama kalau lo pesen! So, yang lagi cari SUV harga 300 jutaan, ini bisa jadi pilihan soalnya fiturnya udah komplit.

Continue Reading

News

Mazda MX-30: Mobil Listrik Pertama Mazda

Bacaan 3 menit

Mazda MX-30, mobil listrik pertama dari Mazda

11 November 2024, atau 11.11. Selain banyak diskon, tanggal ini dipilih khusus buat jadi hari launching-nya mobil listrik pertama Mazda. PT Eurokars Motor Indonesia (EMI) yang jadi Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM) akhirnya unveil mobil listrik pertamanya. Halo, Mazda MX-30. Congraaats!

COO PT EMI, Ricky Thio, menyebutkan bahwa Mazda MX-30 ini unik dan nyaman soalnya signature dari Mazda yaitu KODO Design yang elegan minimalis dan feel Jinba-Ittai-nya masih digunakan di mobil listrik ini.

Eksterior dan interior Mazda MX-30

Tampilan luarnya jelas ‘Mazda Banget’ yang khas dengan kesederhanaan dan minimalis. Di bagian depan dan belakang, lampu dari Mazda MX-30 ini kayak ada pahatannya (sculpted).

Yang bikin wooow, mobil listrik ini pake Freestyle Doors kaya RX-8, maksudnya gimana? (liat gambar). Jadi pintunya kebuka beda arah tujuannya biar penumpang punya akses yang enak buat keluar masuk dari mobil. Gak cuma itu, Mazda MX-30 ini warnanya two tone, makin keliatan cakep dengan kabin ala coupe.

Mazda MX-30 white
Mazda MX-30 Freestyle Door
Mazda MX-30 Door Trim
Mazda MX-30 Seat
Mazda MX-30 Interior
Mazda MX-30 Bagasi
Mazda MX-30 Mesin

Karena udah mobil listrik, gak afdol kalau interiornya gak ramah lingkungan. Material yang dipakai adalah cork dan bahan daur ulang lainnya. Klaim dari Mazda ini bisa ngebantu ngurangin zat emisi karbon dalam proses pemanenan material mentahnya. Kain yang dipilih juga sifatnya Breathing Fabric, jadi terbuat dari daur ulang botol plastik (recycled plastic bottle) yang didesain khusus untuk dipasang di bagian atas trim pintu Mazda MX-30. Selain itu, di bagian kursi pakai 20% benang daur ulang (recycled threads).

Interior depan juga ada floating console. Mazda MX-30 dan display layar sentuh untuk kontrol temperatur kabin mobil. Tapi tenang, biar gampang nge-operate-nya, ada tombol fisik juga. Audio-system dari Bose (12-speaker), jadi kalau di jalan mau sing a long, ya suaranya gak brebet kaya suara sumbang lo.

Spesifikasi

Mazda MX-30 ini pakai mesin e-SKYACTIV yang ngehasilin tenaga 107 kW (145 ps) dan torsi 271 Nm. Baterainya lithium-ion kapasitas 35,5 kWh, jarak tempuh kurang lebih 200 km (WLTP). Port pengisian cepat CCS2. Jadi gampang kalau mau nge-charge.

Dari segi keamanan, ada airbag ganda di bagian depan, samping, tirai, dan lutut pengemudi. Ditambah sistem ADAS-nya Mazda i-Activsense mulai dari : Smart Brake Support (SBS), Adaptive LED Headlights (ALH), High Beam Control (HBC), 360° View Monitor, Front Cross Traffic Alert (FCTA), Blind Sport Monitoring (BSM), Rear Cross Traffic Alert (RCTA), Lane Departure Warning System (LDWS), Lane-keep Assist System (LAS), Traffic Jam Assit, Driver Attention Alert (DAA), Driver Monitoring, Mazda Radar Cruise Control (MRCC), dan masih banyak lagi.

Tertarik? Mobil listrik ini bisa dibeli dengan harga mulai dari Rp860.000.000,- (termasuk perangkat wall-charger 22kW merk ABB dan portable-charger, tidak termasuk biaya pasang). Kalau mau Premium Colour nambah Rp4.000.000,-. Garansi yang di dapet, 5-Years MyMazda Warranty atau 150.000 kilometer, 5-Years MyMazda Service atau hingga 100.000 kilometer, dan garansi baterai lithium selama 8 tahun atau hingga 160.000 kilometer (mana yang lebih dulu tercapai).

Continue Reading

News

Go International, Chery Indonesia Ekspor OMODA 5 ke Vietnam

Bacaan 2 menit

Ekspor Chery OMODA 5

Ada aja gebrakannya Chery Indonesia!
Hari ini, Jumat, 1 November 2024, jadi momen bersejarah PT Chery Motor Indonesia. Untuk pertama kalinya, ekspor 120 unit mobil Chery OMODA 5 ke Vietnam. Wooow setir kiri lho yang dikirim.

Lokasi pengiriman dari Cikarang Dry Port, Kabupaten Bekasi, ekspor perdana ini pertanda komitmen besar PT Chery Motor Indonesia dalam memperkuat posisi merek Chery di kancah internasional. Ini juga jadi bukti nyata ya, bukan cuma laris di Indonesia tapi di negara lain juga banyak peminatnya. Ada Menteri Perindustrian Republik Indonesia, Agus Gumiwang Kartasasmita yang ikut hadir di acara ini.

Komitmen Ekspor Chery OMODA 5

Kegiatan ekspor ini pasti ada untungnya buat Indonesia bisa membuka peluang pasar baru di luar negeri jadi lebih luas nambah deh devisa negara, bisa jadi ada yang mau investasi di Indonesia karena ngelihat barang produksi Indonesia bagus, terus jadi bawa nama Indonesia di kenal di negara lain.

“Ekspor perdana Chery OMODA 5 ke Vietnam merupakan momen bersejarah bagi Chery Motor Indonesia. Ini adalah bukti nyata dari komitmen kami untuk terus berkembang dan memperluas pasar. Kami optimis bahwa Chery OMODA 5 akan mendapatkan sambutan yang hangat di pasar Vietnam, seperti halnya di Indonesia. Chery Indonesia akan menjadi produsen mobil dengan pertumbuhan ekspor tercepat,” ujar Chen Chunqing, Executive Vice President of Chery International

Proses ekspor chery OMODA 5 ke Vietnam
Proses ekspor chery OMODA 5 ke Vietnam

Gak cuma ke Vietnam aja bakal ada lagi negara lain yang dituju. Dari sisi produksi PT Chery Motor Indonesia udah siap banget nge-supply kebutuhan market dalam negeri atau ke negara tetangga. Karena Indonesia jadi basis produksi di Asia Tenggara, faktor kualitas pun jadi salah satu concern yang bakal Chery jagain.

Flashback di tahun 2023, Chery OMODA 5 pertama kali diperkenalkan di Indonesia dan ‘BOOOM’ langsung berhasil curi perhatian warga +62. Sampai kejual 8.000 unit, applause!
Inget banget pas pertama kali liat OMODA 5 langsung jelas terpampang desain futuristiknya. Sempet nyobain kerasa performa tangguhnya, dan fitur-fitur canggihnya.

“Penerimaan yang positif di Indonesia juga merupakan gambaran penerimaan di pasar global. Chery berhasil masuk Fortune 500 dengan peringkat ke-385 dan menduduki peringkat nomor satu untuk ekspor mobil penumpang asal China selama 21 tahun berturut-turut,” tutup Chen.

Jadi, yang punya keluarga di Vietnam. Kabarin ya kalau Chery OMODA 5 lagi berlayar kesana.
Sukses Chery OMODA 5, ditunggu gebrakan selanjutnya!

Continue Reading

Trending