News

Chery Buka Dealer Baru Lagi di Kawasan Bintaro

Published

on

Chery buka dealer baru lagi nih! Buat kalian yang tinggal di Bintaro, sekarang gak usah jauh-jauh lagi kalau mau beli atau sekadar lihat-lihat mobil Chery. Soalnya, PT Chery Sales Indonesia baru saja ngeresmiin Dealer Chery Bintaro yang bekerja sama dengan PT Auto Dinamik Sentosa.

Dealer baru ini jadi jaringan ke-65 Chery di Indonesia, makin merapat ke para pengguna di wilayah penyangga Jakarta, dengan pertumbuhan ekonomi dan gaya hidup yang pesat.

Lokasinya ada di Jalan Jenderal Sudirman, Pondok Aren, Tangerang Selatan. Area yang lagi tumbuh pesat dengan infrastruktur yang terus berkembang, jadi pas buat jadi rumah baru buat yang lagi ngincer mobil Chery.

Peresmian ini sekaligus jadi langkah nyata Chery dalam merealisasikan terget ekspansi 80 dealer sampai akhir 2025.

“Saat ini, kami sudah memiliki enam jaringan dealer di daerah Tangerang dan dua dealer di wilayah Tangerang Selatan. Melihat antusiasme masyarakat yang tinggi terhadap produk-produk Chery, menjadi motivasi utama kami untuk terus hadir dan memberikan pelayanan terbaik,” kata Rifkie Setiawan, Head of Brand & Marketing Department PT Chery Sales Indonesia.

Secara global pun Chery lagi kuat, Oktober lalu penjualannya tembus 281.000 unit dan total pengguna sudah lebih dari 18 juta pengguna di seluruh dunia.

Layanan 3S

Dealer Chery Bintaro berdiri di lahan 2.000 meter persegi dengan bangunan 1.500 meter persegi. Gaya tampilannya modern, dan tentunya nyaman buat yang mau lihat-lihat atau servis mobil.

Di showroom, sudah terpajang lengkap line up Chery mulai dari Tiggo Series, Chery E5, Chery C5, sampai J6 Series yang memang jadi salah satu bintang penjualan mereka.

Dealer ini juga sudah layanan 3S (Sales, Service, Sparepart), menunjang mulai dari servis berkala, general service, repair, semua dilengkapi peralatan modern dan ditangani oleh teknisi bersertifikasi resmi Chery untuk memastikan setiap kendaraan mendapatkan perawatan sesuai standar kualitas tertinggi.

Buat calon konsumen yang mau ngerasain langsung keunggulan produk, tersedia fasilitas test drive yang memungkinkan pelanggan merasakan performa, kenyamanan, serta teknologi canggih khas SUV premium Chery.

Buat yang punya mobil listrik, dealer ini sudah siap dengan EV Charging Station 22 kW. Fasilitas ini gak cuma kasih ketenangan pikiran bagi pemilik kendaraan listrik Chery yang membutuhkan charging kendaraannya, tetapi juga menegaskan kesiapan dealer dalam menyambut masa depan mobilitas.

Momen Perayaan J6

Yang bikin peresmian ini makin spesial, Chery sekalian merayakan setahun Chery J6 di Indonesia plus pencapaian 5.555 unit terjual. Momen ini juga semakin spesial dengan diluncurkannya varian terbaru Chery J6T yang menawarkan performa lebih bertenaga dan efisiensi lebih optimal.

Kehadiran Chery J6T akan menambah pilihan bagi konsumen di Dealer Chery Bintaro, sekaligus memperkuat posisi Chery sebagai merek yang terus berinovasi dalam menghadirkan SUV listrik modern bagi masyarakat Indonesia.

Jadi buat warga Bintaro yang lagi nyari SUV modern, tinggal datang ke Dealer Chery Bintaro, lihat-lihat, tes jalan, kalau cocok langsung bawa pulang. 🚗✨

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Trending

Exit mobile version